
Semarang, Justisia.com – Generasi Baru Indonesia (GenBI) Komisariat UIN Walisongo Semarang, menggelar kegiatan Gerakan Bersih Desa dengan tema “Bersih Desa, Harmoni Alam dan Warga” . Pada Jum’at, (24/1).
Kegiatan ini melibatkan anggota GenBI dan warga setempat untuk bergotong royong membersihkan area masjid, baik di dalam maupun di luar.
Fokus kegiatan utama ini meliputi menyapu dan mengepel lantai masjid, membersihkan karpet, merapikan ruang wudhu, serta membersihkan halaman dan lingkungan sekitar masjid.
Koordinator kegiatan, Shafira menyampaikan bahwa tujuan dari gerakan ini adalah untuk menciptakan lingkungan ibadah yang bersih, nyaman, dan mendukung kekhusyukan warga dalam menjalankan ibadah.
“Masjid adalah pusat kehidupan warga, dan kebersihannya menjadi tanggung jawab bersama. Kami berharap kegiatan ini dapat menginspirasi warga untuk lebih peduli terhadap lingkungan sekitar masjid,” ujar Shafira.
Warga Dusun Genting menyambut baik inisiatif ini, Syaifuddin selaku pengurus masjid mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada GenBI yang telah menginisiasi kegiatan positif ini.
“Kegiatan ini sangat membantu kami, dan semoga ini menjadi langkah awal untuk menjaga kebersihan masjid secara rutin,” ujarnya.
Setelah seluruh area masjid dibersihkan, kegiatan diakhiri dengan doa dan makan bersama sebagai wujud syukur dan harapan agar Dusun Genting tetap terjaga keharmonisan antara warganya dan lingkungan sekitar.
Penulis: Tim Redaksi Justisia
Red/Ed: Redaktur