Cabang Lomba Desain Grafis Pada ORSENIK 2021 Dilaksanakan Secara Daring
“Mungkin karena lomba ini dilaksanakan secara online, ya ada sedikit kendala dari peserta maupun panitia gitu seperti susah sinyal, kouta habis, atau yg lainnya,” tuturnya.

Credit of Justisia
Semarang, Justisia.com – Desain Grafis merupakan salah satu cabang lomba seni Orsenik, Lomba desain grafis ini dilaksanakan secara daring melalui media zoom meeting, pada Rabu, (27/10/2021).
Cabang lomba desain grafis ini diikuti oleh 8 peserta lomba, dari delapan fakultas. Setiap fakultas hanya berhak mewakilkan 1 orang untuk lomba desain grafis.
“Lomba ini dilakukan secara daring, Karena untuk pelaksanaan lomba desain grafis ini online lebih efisien pelaksanaannya, apalagi dimasa pandemi seperti ini,” ujar imamul selaku panitia.
Untuk rangkaian acaranya sendiri, peserta memasuki zoom meeting secara bergantian, kemudian peserta mempresentasikan hasil desain grafis tersebut dengan tema “timeline for future“, dimana peserta diintruksikan untuk membuat ilustrasi sesuai tema.
“Mungkin karena lomba ini dilaksanakan secara online, ya ada sedikit kendala dari peserta maupun panitia gitu seperti susah sinyal, kouta habis, atau yg lainnya,” tuturnya.
Pada ORSENIK tahun ini, juara 1 diraih Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK), Juara 2 Fakultas Fakultas Psikologi dan Kesehatan (FPK), dan juara 3 diraih oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEBI). [Red. IrchamM]