Tim Bola Voli Putra UIN Walisongo Terjungkal di Semi-Final

UIN Walisongo tumbang 3-1 di tangan UNNES di pertandingan POM cabang Bola Voli

sumber : ideapers.com

sumber : ideapers.com

Justisia.com Tim bola voli putra UIN Walisongo harus menelan pil pahit tersingkir dengan skor 3-1 di laga semi-final Pekan Olahraga Mahasiswa (POM) Rayon I Jawa Tengah tahun 2017 usai meladeni perlawanan sengit dari tim se-kota; Universitas Negeri Semarang (UNNES), di GSG UIN Walisongo, Kampus III, Kamis (18/5),

Laga yang digelar di Gedung Serba Guna UIN Walisongo itu berlangsung dengan tempo yang tinggi. Jual beli serangan serta adu smash-blocking terjadi di sepanjang laga. Tim UIN Walisongo sempat memberikan perlawanan setelah berhasil menyamakan kedudukan di babak kedua.

Skor pertandingan masing-masing 25-23, 23-25, 25-11, 25-15,

“UIN Walisongo bermain bagus di pertandingan kali ini. Skill individu yang dimiliki para pemain sangat potensial untuk menjadi atlet hebat. Hanya saja perlu untuk membangun kekompakan antar pemain dalam tim,” ucap Erwin selaku Pelatih sekaligus saat dijumpai reporter Justisia di akhir laga.

Faktor kelelahan fisik dan receive bola yang kurang maksimal menjadi penyebab kekalahan tim UIN Walisongo di babak ketiga dan keempat.

“Kekuatan kita seimbang, hanya saja faktor receive yang kurang rapi saat servis dan kebugaran fisik pemain dari UIN yang menjadi pembeda,” tutur Alif (20), kapten tim bola voli UNNES. (afif)

About Author